Hi, teman Bunda Belajar!
Kalau anak ajak main ke mall memang sudah biasa. Tak hanya anaknya yang bahagia, bundanya juga ikut bahagia karena bisa sekalian cuci mata. Namun, sesekali mencari tempat bermain di luar mall yang sangat banyak di Surabaya, pasti akan sangat berbeda.
Senangnya karena teman memberikan rekomendasi sebuah playground yang sudah satu lokasi dengan cafe. Bahkan dalam satu atap. Biasanya ‘kan berbeda gedung, tetapi ini satu atap dan memang sangat luas sekali. Ya, Wuffyspace Lontar di Surabaya barat menjadi pilihan terbaik bagi bunda yang ingin anaknya bebas bermain sementara orang tua atau bundanya bisa duduk anteng menikmati makanan dan minuman kesukaan.
Lokasi Wuffyspace Surabaya
Awalnya saya sedikit aneh saja mendengar kata “wuffy” karena sedikit asing di telinga. Biasanya kalau tempat bermain identik dengan kata playground, kids, zone dan sejenisnya. Ternyata memang makna kata tersebut tidak jauh-jauh dari ekspresi kreatif dan kepedulian.
Alamat Wuffyspace Surabaya di Jl. Raya Lontar No.163, Lontar, Kec. Sambikerep, Surabaya, Jawa Timur 60216
Peraturan yang Berlaku selama Berada di Wuffyspace Surabaya
Namanya tempat bermain anak-anak, tentu ada peraturan yang berlaku. Salah satunya adalah anak-anak dan orang tua harus menggunakan kaos kaki selama di dalam ruangan. Ya, karena ini pyalground indoor dan juga cafe.
Tiap anak akan memiliki waktu bermain masing-masing, minimal 2 jam per anak. Petugas akan memberikan informasi kepada kedua wali agar siap-siap sebelum waktu selesai. Mau menambah jam atau tidak.
Menu dan Harga Wuffyspace Surabaya
Saya senang sekali menemani anak bermain di Wuffyspace karena bisa menikmati makanan dan minuman favorit saya seperti Chicken Cordon Blue dan Milkshake Cokelat. Harganya pun masih terbilang aman dibandingkan harga di resto dalam mall.
Lumayan kalau anak-anak makan dan minum dengan menu favorit mereka seperti Frech Fries, Cordon Bleu dan juga susu cokelat, berkisar di angka IDR 50-70K saja, satu bunda dan tiga anak-anak.
Bisa menikmati sambil selonjoran atau duduk di kursi cafe sebagaimana umumnya. Namun, saya selalu nyaman duduk bawah sambil selonjoran di ruangan. Alasnya dari rumput sintetis dan bisa sambil melihat anak bermain aneka permainan seperti seluncuran, mobil-mobilan dan lainnya.
Namun, minus-nya kalau datang sudah agak siang memang sedikit gerah karena hanya menggunakan kipas angin besar. Berbeda dengan ruangan main yang punya arena mandi bola dan cafe yang sudah menyatu dengan mini toko. Ya, di sana juga ada spot dimana terdapat aneka mainan anak-anak yang edukatif, baju-baju anak dan alat tulis khusus anak-anak dengan harga yang affordable.
Siapkan saja budget kalau mau mengajak anak bermain di sini karena pasti pulang membawa oleh-oleh bahagia dan juga belanjaan untuk mereka belajar, hehe.
Menemani Anak Bermain Tanpa Drama
Memang namanya anak-anak pasti ada saja dramanya. Namun, ketiga anak saya kalau diajak ke sini sudah paham kalau bermain dibatasi dengan jam. Tidak hanya itu, mereka juga bisa memesan menu kesukaannya asalkan benar-benar dihabiskan dan tidak mubazir.
Di Wuffyspace, anak-anak bisa bermain olah fisik dan juga olah otak. Bahkan di area mandi bola terdapat berbagai permainan profesi yang bisa dimainkan bersama orang tua atau sekadar didampingi saja. Luas mandi bola cukup lumayan dan petugas selalu ada yang menjaga di area kolam bola dan juga di sekitar tangga menuju kolam.
Hal ini menjadi salah satu pelayanan yang membuat saya tenang karena anak benar-benar diawasi meski orang tuanya tidak ikut masuk ke dalam. Jika anak bosan mandi bola bisa keluar dari ruangannya dan menikmati aneka permainan lain, kuda-kudaan, jungkat-jungkit, seluncuran dan semisalnya.
Kegiatan di Wuffyspace, Kelas Anak
Di Wuffyspace tak hanya tempat bermain dan juga cafe, tetapi tempat anak belajar sesuatu. Waktu itu kebetulan saat ke sana ada Cooking Class for Kids. Langsung deh anak saya yang pertama, usinya 9 tahun, minta izin untuk ikut karena memang diperuntukkan untuk usia 8-12 tahun.
Selain Cooking Class juga ada kelas menggambar, membuat clay dan lainnya. Bahkan beberapa waktu lalu, dibuka kelas Poundfit untuk ibu-ibu. Saya pun ikut beberapa kali sambil anak juga enjoy di tempat bermain.
***
Wuffyspace memang menyenangkan. Namun, perlu diagendakan karena dari rumah saya juga lumayan kalau ajak anak ke sini. Setidaknya setelah dari sini, ada tempat lain untuk mampir sebelum pulang ke rumah.
***
Well, sesekali jelajah Surabaya bagian barat memang tidak ada salahnya. Apalagi kalau tempatnya nyaman tak sekadar menemani anak bermain, tetapi bunda atau orang tuanya bisa ikut sejenak me time meski tetap memantau perkembangan pekerjaan.
Cafe plus playground? Wah, ini definisi win-win solution buat ibu dan anak! Jadi bisa me-time sambil tetap ngawasin anak main. Wuffyspace masuk bucket list, nih! ☕
Sekarang anak saya sudah berbeda fase. Satu masih SD yang pasti masih senang banget kalau diajak ke Wuffyspace, sementara satunya sudah kelas akhir SMP yang sudah lebih suka ngumpul sama temen-temennya.
Mengingat masa2 ketika anak-anak beneran masih anak-anak (hehehe, ya sekarang juga masih anak-anak, tapi yang remaja ini kan sudah beda), mereka sama-sama excited kalau diajak main ke playground dengan aneka mainan dan makanan seperty wuffyspace.
Lumayan lama juga ya jatah mainnya, minimal 2 jam. Ortunya bisa tenang nih kalau menyelesaikan kerjaan ataupun sekedar menikmati kopi dan kudapan, karena sudah ada petugas yang mengawasi anak-anak bermain
fasilitasnya lengkap ya kak, untuk pilihan tema dan area bermain jg banyak pilihan. Wah sayangnya ga pakai air conditioner yaa, ibu2nya wajib bawa kipas mini deh…
Wuih pas ya mba lagi ada Cooking Class for Kids ga cuma ibu tapi anak juga ikut senang alhamdulilah yah seseruan ada cafe dan playgorund
Sebetulnya enak juga ada playground di cafe. Tetapi, terkadang ada orang tua yang ajak anak bermain di playgroundnya sambil disuapin. Akhirnya malah jadi kotor tempat bermainnya. Semoga aja di Wuffyspace gak seperti itu. Jadi, anak-anak bisa bermain lebih nyaman. Orangtua pun lebih tenang.
Mbaaa, aku baru tahu ada Wuffyspace di daerah Lontar ya. Kalau dari rumahku lumayan jauh juga sih ya. Anak-anak pasti senang ya mbak main di Wuffyspace.
Menarik banget ya Wuffyspace ini, perpaduan cafe dan playground yang bikin happy ibu dan anaknya. Oh, jadi harus pakai kaos kaki ya, biar aman dan bersih di dalamnya. Area mandi bola dekat cafe lebih adem hihihi di situ aja berlama-lama kalau gitu hehehe. Hangout makin asyik di sini terjangkau juga harga makanannya.
Gak hanya anak yang betah kalau suasananya nyaman seperti itu. Kita juga emaknya bakalan betah banget , hehe… Fasilitas lengkap dengan harga cukup terjangkau dan aman buat anak emang banyak jadi favorit keluarga ya
Aktivitasnya di playground-nya seru banget ya Mbak. Ada Cooking Class pula, bikin anak-anak semakin betah di sana. Mereka nggak cuma senang karena bisa bermain tapi juga bisa belajar.
Beneran tenang nih para ibu ajak anak ke Wuffyspace, ada cafe dan playground sekaligus. APalagi di Wuffyspace, anak-anak bisa bermain olah fisik dan juga olah otak. Senangnya…
Ada kulinerannya, dan apik pula tempatnya. Ini mah buat yang punya anak kecil, bakalan seneng deh jalan-jalan di sana. Atau kalau semisal ingin buat konten di sana keknya juga aman yo mbak
Wuffyspace Lontar di Surabaya barat ini sepertinya bisa jadi pilihan terbaik bagi keluaga yang ingin anaknya bebas bermain sementara orang tuanya bisa duduk tenang menikmati makanan dan minuman kesukaan, ya.
Satu tempat yang menyediakan berbagai fasilitas untuk keluarga.
Emang klo bawa anak, kudu banget cari cafe yang kids friendly ya mbak
Aku kapan kapan mau coba ke Wuffyspace ah, sesekali main ke Barat
Kalau aku kok ngrasa kata wuffy dari guk guk ya, tapi yang bermain ceria gtu hehe
Wah cocok nih buat kumpul ibuk2 arisan, sementara anaknya bisa dilepas di playground hehe. Lumayan banget walau waktunya dibatasi 2 jam tetapi bisa bikin ibuk2 istirahat sejenak ya, paling cuma ngawasin.
Untuk harga makanan dan minuman cukup masuk akal ya khas kafe2an. Simpen dulu alamatnya kali kapan2 bisa ke sana.